Meziarahi Makam Kasepuhan Raja Sumedang Jelang Ramadhan
berita jabar bk
sumedang .sesudah bulan suci Ramadhan berlalu, keluarga besar Nahdlatul Ulama Desa Cigendel  Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat melaksanakan ziarah ke kompleks pemakaman para kasepuhan pendiri kerajaan Sumedang Larang. Pemakaman yang diziarahi antara lain makam Nangtung Eyang Jaga Baya, Eyang Mira Maya, Eyang Singa Kerta, makam Pasarean Pangeran Santri, Pangeran Kornel, makam Dayeuh Luhur Eyang Jaya Perkasa, dan Kanjeng Prabu Geusan Ulun. Kegiatan ziarah yang berlangsung 27 05 2020  ini dipimpin oleh Rais Syuriyah MWCNU Kecamatan Pamulihan Kiai Didin. Menurutya, kegiatan ziarah seperti ini merupakan tradisi NU yang harus dilestarikan. Apalagi ziarahnya dilakukan menjelang bulan Ramadhan, itu sangat dianjurkan. Peserta ziarah sengaja memilih makam-makam raja Sumedang untuk mengenal lebih jauh silsilah dan sejarah Sumedang. “Melalui ziarah dan napak tilas ke raja-raja Sumedang seperti ini diharapkan rasa menghormati sejarah dan kecintaan mereka terhadap tanah kelahirannya semakin tinggi,” lanjut Kiai Didin. Adapun Ketua Pengurus Ranting NU Desa Cigendel Ocin Abdul Ro'uf mengatakan, maksud tujuan kegiatan ziarah maqbaroh ini yaitu dalam rangka menyambut bulan idul fitri , di samping demi menjaga tradisi-tradisi Islam Ahlussunnah wal Jama'ah ala NU. “Kegiatan ini baru pertama kali di laksanakan oleh Pengurus Ranting NU Desa Cigendel, mudah-mudahan kegiatan ziarah maqbaroh seperti ini bisa terus terlaksana dan menjadi agenda bulanan bagi kita selaku KBNU Desa Cigendel," ujarnya. Kegiatan ziarah maqbaroh ini diikuti oleh seluruh warga KBNU Desa Cigendel dan diikuti juga oleh Syuriah MWC NU Kecamatan Pamulihan, pengurus PAC GP Ansor Pamulihan, Pengurus PRNU Cigendel, dan Muslimat NU Cigendel. 
berita jabar melaporkan langsung dari ganeas dayeh luhur